Berapakah Ukuran Kertas F4 Dalam CM?

Mungkin kalian sudah sering mendengar istilah kertas kuarto dan kertas folio. Akan tetapi, nama-nama tersebut memiliki nama lain. Dalam dunia percetakan, kertas kuarto disebut kertas A4 sedangkan kertas folio disebut kertas F4. Keduanya sama-sama paling sering digunakan, khususnya di Indonesia. Dalam artikel ini, kita akan fokus untuk membahas tentang ukuran kertas F4 dalam cm. Faktanya, masih banyak orang yang belum tahu tentang ukuran sebenarnya dari kertas F4 itu sendiri. Maka, di sini kita akan mengupas tuntas.

ukuran kertas f4 dalam cm
Ukuran kertas F4 dalam cm

Kertas Jenis F dalam Berbagai Ukuran

Kertas dengan jenis F bukan saja F4, namun masih banyak lagi seperti F0, F1, F2, dan lain sebagainya. Jadi, kertas ukuran F4 dalam cm tentu saja berbeda dengan ukuran kertas jenis F lainnya. Berdasarkan ukurannya, kertas jenis F dibagi menjadi 11 macam. Berikut adalah jenis-jenis kertas F beserta ukurannya dalam satuan centimeter:
  • Kertas F0, adalah kertas jenis F dengan ukuran paling besar yaitu memiliki lebar 84,1 cm dan panjang 132,1 cm.
  • Kertas F1, adalah kertas jenis F dengan ukuran setengah dari kertas F1. Ukuran panjangnya adalah 66 c sedangkan lebarnya adalah 84,1 cm.
  • Kertas F2, merupakan kertas jenis F yang ukurannya 2 kali lipat dari kertas F1, yakni dengan panjang 42 cm dan lebar 66 cm.
  • Kertas F3, ialah kertas yang ukurannya 2 kali lebih besar dari F4. Ukuran dalam satuan centimeter adalah 33 cm x 42 cm.
  • Kertas F4, yang mana merupakan inti dari pembahasan kita kali ini memiliki ukuran separuh dari kertas F3. Ukuran kertas F4 dalam cm adalah 21 cm x 33 cm.
  • Kertas F5 dibanding dengan ukuran kertas F4 dalam centimeter adalah separuhnya. Artinya, ukuran dari kertas F5 adalah 16,5 cm lebar x 21 cm panjang.
  • Kertas F6 berukuran seperempat dari kertas F4. Jadi, ukuran lebarnya adalah 10,5 cm dan panjangnya adalah 16,5 cm.
  • Kertas F7, dibandingkan dengan F4 jauh lebih kecil, yaitu 8,2 cm x 10,5 cm. Jadi, bisa dikatakan bahwa F7 adalah seperdelapan dari F4.
  • Kertas F8, jauh lebih kecil lagi, hanya setengah dari F7. Ukurannya adalah 5,2 cm lebar dan 8,2 cm panjang.
  • Kertas F9 hanya memiliki ukuran sebesar 4,1 cm x 5,2 cm.
  • Kertas F10, kertas dengan ukuran terkecil dari jenis F. Ukurannya hanya lebar sebesar 2,6 cm dan panjang 4,1 cm.

Daftar Tabel Ukuran Kertas F4 dalam Satuan cm

Setelah mengetahui ukuran dari kertas jenis F selengkapnya termasuk F4, maka kita bisa mengetahui ukuran kertas F4 dalam satuan lain seperti dalam satuan inci ataupun millimeter. Seperti kita tahu, 1 inci sama dengan 2,54 cm sedangkan 1 mm sama dengan 0,1 cm. Dengan rumus tersebut, kita bisa mengetahui bahwa kertas F4 memiliki ukuran 8,27 x 13 in dalam satuan inci. Dalam satuan millimeter, kertas F4 mempunyai ukuran sebesar 210 mm x 330 mm.
Nama Kertas    Ukuran Lebar x Panjang Ket
Kertas F0 84,1 cm x 132,1 cm 2 x F1
Kertas F1 66 cm x 84,1 cm 2 x F2
Kertas F2 42 cm x 66 cm 2 x F3
Kertas F3 33 cm x 42 cm 2 x F4
Kertas F4 21 cm x 33 cm 2 x F5
Kertas F5 16,5 cm x 21 cm 2 x F6
Kertas F6 10,5 cm x 16,5 cm 2 x F7
Kertas F7 8,2 cm x 10,5 cm 2 x F8
Kertas F8 5,2 cm x 8,2 cm 2 x F9
Kertas F9 4,1 cm x 5,2 cm 2 x F10
Kertas F10 2,6 cm x 4,1 cm None

Jadi, kini kalian tidak perlu bingung lagi dengan ukuran kertas F4 dalam cm maupun dalam satuan lain karena sudah kita bahas tuntas dalam artikel ini. Dengan mengetahui ukuran kertas tersebut, kalian bisa memutuskan apakah memerlukan kertas F4 dalam mencetak suatu dokumen atau tidak.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel